Beberapa Fakta Ikan Gabus yang Tersembunyi Pada Ikan Gabus


Ikan Gabus - Ikan gabus merupakan jenis ikan air tawar yang masuk kategori sebagai ikan predator. Ikan gabus sendiri mempunyai nama yang berbeda - beda di setiap daerah di indonesia seperti contoh ikan bogo, ikan haruan, ikan licingan, dan sebagainya. Di luar negeri pun ikan ini mempunyai banyak nama seperti snakehead murrel, common snakehead, chevron snakehead, dan sebagainya.


Ikan gabus ini sebenarnya banyak sekali manfaatnya dan ada juga ikan gabus hias loh. Kali ini hewan air info akan membahasnya secara lengkap di artikel ini, jadi kalo kamu tidak tahu tentang banyaknya rahasia yang ada di ikan gabus ini sebaiknya kamu baca artikel ini sampai selesai.
ikan gabus
ikan gabus

daftar isi
  1. Ikan Gabus
  2. Manfaat Ikan Gabus
  3. Efek Samping Ikan Gabus
  4. Ikan Gabus Hias
  5. Ikan Gabus Terbesar


Ikan Gabus

Ikan gabus ini termasuk dalam ikan gabus besar karen ikan jenis ini mampu mempunyai panjang hingga 1 meter. Dengan namanya snakehead atau yang berarti kepala ular hewan air ini mempunyai kepala yang mirip dengan ular. Ikan gabus ini juga mempunyai sisik diatas kepalanya dan tubuhnya yang mirip seperti roket.

Ikan gabus terbesar juga pernah ditangkap di indonesia. Kali kamu penasaran dengan ikan gabus terbesar ini hewan air info akan memberikan gambarnya yang kamu bisa liat di akhir artikel ini

Ikan gabus ini biasa hidup di sungai, rawa, dan danau. Ikan gabus ini memakan ikan-ikan kecil dan juga serangga yang ada di sekitarnya. Ikan gabus ini juga menjadi ikan hama juga jika disaat banjir datang ikan ini bisa masuk ke selokan dan parahnya ikan gabus ini masuk ke tambak ikan dan bisa saja memangsa ikan yang ada di tambak tersebut.

Jika tempat ikan gabus ini mengering maka ikan gabus ini biasanya akan mengubur dirinya sampai tempatnya tersebut di penuhi air kembali. Namun jika air tidak menggenang maka ikan gabus ini biasanya akan berjalan di tengah malam lalu mencari tempat yang berair, keistimewaan ikan gabus ini adalah bisa bernafas di udara dengan organ labirin pada pernafasannya.

Ikan gabus gak hanya tinggal di air tawar saja ada juga ikan gabus laut yang mempunyai ukuran yang lebih besar dari ikan gabus air tawar, ikan gabus laut juga biasa disebut dengan ikan gabus raksasa.

Ikan gabus ini bisa kamu temukan juga di daerah pakistan, nepal bagian selatan, dan bagian di daerah india, bangladesh, tiongkok, dan srilanka. Lalu ada juga di bagian asia tenggara termasuk di indonesia.

Manfaat Ikan Gabus

Walaupun ikan gabus ini sering berada di perairan rawa ataupun lumpur namun ikan gabus ini mempunyai manfaatnya loh.Ada banyak sekali manfaat yang bisa Kamu dapatkan dengan mengonsumsi daging dari ikan gabus.

1. Ikan gabus untuk pembentukan & pertumbuhan otot agar tetap kuat

Ikan gabus mempunyai kandungan protein lebih tinggi daripada kadar protein yang ditemukan pada ikan lele dan ikan mas .Tetapi tetap sama dengan kandungan protein yang ditemukan dalam ikan bandeng. 100 gram ikan gabus kamu bisa mendapatkan 25,2 gram protein dalam ikan ini.

Bandingkan kadar protein per 100 gram yang ada pada ayam yang hanya mempunyai 18,2 gram, daging sapi hanya 18,8 gram, atau telur hanya 12,8 gram. Kandungan protein yang tinggi akan menguntungkan kamu karena akan banyak membantu dalam proses pembentukan atau penguatan otot-otot di tubuh kamu.

2. Ikan Gabus Untuk Ibu Hamil

Manfaat ikan gabus untuk ibu hamil ini sangatlah bagus karena daging gabus juga mengandung banyak albumin dalam kadar yang sangat tinggi. Perlu kamu ketahui bahwa zat albumin merupakan salah satu jenis protein yang sangat penting dalam proses penyembuhan luka di tubuh kamu, serta pada ibu hamil.

3. Ikan Gabus Untuk Mempertahankan Keseimbangan Cairan Dalam Tubuh

Zat albumin yang mempunyai fungsi untuk menjaga stabilitas pengaturan cairan di tubuh dan otot kamu. jika kondisi tubuh kamu mengurangi jumlah cairan, maka protein yang masuk dalam tubuh kamu akan pecah sehingga tidak bisa berfungsi secara normal. Kandungan albumin dalam tubuh normal mencapai 60 sampek 80%.

4. Ikan Gabus Sehat Untuk Pencernaan Bayi

Ikan Gabus memiliki struktur daging yang lebih empuk, dengan adanya kandungan protein yang tinggi dan bisa dicerna dengan mudah oleh bayi membuat ikan gabus ini menjadi mempunyai manfaat ikan gabus untuk bayi. Hal tersebut dikarenakan ikan gabus memiliki protein kolagen yang lebih rendah daripada kandungan protein yang terkandung dalam daging ternak tanah lainnya. kandungannya berkisar 3% sampai 5% dari semua kandungan protein kolagen.

5. Manfaat Ikan Gabus Untuk Bayi Meningkatkan Gizi Buruk

Ikan Gabus bisa meningkatkan gizi buruk yang banyak ditemukan pada bayi, balita, anak-anak dan wanita hamil karena dalam 100 gr gabus saja sudah cukup untuk memenuhi berbagai kebutuhan nutrisi yang sangat penting bagi kesehatan, terutama untuk bayi dan ibu hamil.

6. Manfaat Ikan Gabus Untuk Tulang

Manfaat ikan gabus untuk tulang ini juga bisa mempercepat patah tulang yang kamu derita karena ikan gabus mempunyai banyak kandungan yang membuat tulang cepet membaik.

Efek Samping Ikan Gabus

Dengan banyaknya kandungan zat yang baik dari ikan gabus jadi ikan gabus juga dibuat ekstrak untuk dijadikan suplemen. Suplemen ikan gabus sendiri namanya Vipalbumin. Vipalbumin sendiri biasanya dipakai untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Namun ada juga efek samping ikan gabus yang di timbulkan dari memakan vipalbumin ini loh. Tetapi efek samping ini akan aktif pada orang yang mempunyai hipersensitivitas kepada kandungan obat. Efek samping yang di timbulkan seperti alergi yaitu adanya gatal, ruam merah, bersin, mata berair, dan yang paling berbahaya adalah susah bernafas.

Jadi lebih baik sebelum kamu mengonsumsi vipalbumin kamu harus berkonsultasi dulu kepada dokter agar dokter memberikan dosis yang pas untuk kamu. Lalu janganlah memakan ikan gabus jika kamu mempunyai alergi pada hewan air atau ikan jenis air tawar.

Ikan Gabus Hias

Ikan gabus hias merupakan jenis ikan gabus yang mempunyai warna dan corak yang sangat menarik. Ikan gabus hias di indonesia juga mempunyai banyak variasi. Hewan air info juga akan memberikan penjelasannya disini.

1. Betta channoides atau Snakehead Betta albimarginata

ikan gabus
Betta channoides atau Snakehead Betta albimarginata

Betta channoides atau Snakehead Betta albimarginata ada dalam kelompok. Betta Channoides adalah salah satu sifat yang cukup populer karena sifatnya yang menarik dan keberadaannya mudah didapat. Tumbuhnya pemandangan alam siam ikan cupang siam di dunia saat ini tidak membantu mengangkat nama Betta channoides yang menjadi habitat di Sungai Mahakam dekat Pampang, Kalimantan Timur. ikan ini sangat terkenal hingga setara dengan jenis ikan gabus hias Betta macrostoma andalan negara Brunei Darussalam. 

2. Channa bleheri atau Rainbow Snakehead

ikan gabus\
Channa bleheri atau Rainbow Snakehead

Salah satu snakehead yang sedikit agresif yaitu Channa bleheri. Ikan gabus hias jenis ini dapat disimpan dalam aquarium dengan jenis ikan lainnya namun ikan tersebut harus sebesar Channa bleheri karena ikan yang mempunyai ukuran lebih kecil dapat dipandang sebagai makanan.

Ikan gabus jenis ini lebih baik dimasukan di aquarium dengan jenis dan ukuran yang sama walaupun biasanya akan ada beberapa yang bertarung namun hal tersebut masih dianggap aman selama ukurannya sama. Channa bleheri sangat populer di kalangan pecinta ikan hias karena warnanya yang cerah dan ukurannya yang kecil membuatnya cukup unik di antara snakehead yang biasanya besar.

Ikan gabus jenis ini lebih menyukai makanan yang alami seperti udang cincang, cacing, potongan ikan seperti ikan tombak. Jika kamu memberikan pelet mereka jarang ada yang akan memakannya.

3. Micropeltes Channa

ikan gabus
Micropeltes Channa

Micropeltes Channa sering dijual saat ukurannya masih sekitar tiga inci dan mempunyai warna band lateral merah yang mencolok. baik tiga inci atau warna mencolok bertahan lama dan kamu dibiarkan dengan ikan gabus besar.

Tidak seperti kebanyakan snakehead, Channa micropeltes adalah perenang aktif yang terus bergerak yang pada gilirannya berarti bahwa akuarium yang diperlukan untuk memelihara salah satu ikan ini adalah yang berukuran besar dan pemilihan ikan lain yang akan hidup bersama ikan gabus ini di 1 aquarium harus tidak agresif dan mempunyai ukuran yang lebih besar dari ikan gabus ini.

Channa micropeltes terutama memakan ikan lain yang lebih kecil. Kamu juga harus sering membersihkan aquarium kamu agar lebih bersih untuk ikan gabus ini.

Ikan Gabus Terbesar

Jika kamu hanya mengetahui ikan gabus ini mempunyai ukuran yang kecil maka kamu salah karena di luar sana ikan gabus ini mempunyai ukuran yang sangat fantastic seperti ikan gabus toman dan ikan gabus tomang apa perbedaan dari 2 ikan tersebut ? ikan tersebut tidak mempunyai perbedaan dan ikan tersebut semuanya sama hanya saja penyebutan dari masyarakat yang berbeda - beda.

Sebenarnya untuk ikan gabus dan ikan toman sendiri mempunyai perbedaannya sendiri namun banyak orang yang menyamakan keduanya karena keduanya mempunyai kepala yang mirip seperti ular (snakehead).

Perbedaan ikan toman dan ikan gabus ini terlihat dari tubuh ikan toman yang mempunyai corak lateral berwarna orange dan hitam. Sedangkan untuk ikan gabus ini mempunyai sisik mempunyai sirip punggung yang memanjang dan sirip ekor yang membulat ke ujungnya.

Ikan toman ini juga mempunyai keunikan yaitu mampu hidup di darat dengan menghirup udara untuk mencari wilayah yang berair. Hal tersebut karena ikan ini mempunyai sistem pernapasan yang sangat unik dan juga primitif.

Inilah foto ikan gabus terbesar dan ikan toman terbesar yang pernah ditangkap :

ikan gabus
Ikan Gabus Toman Terbesar

Ikan gabus mempunyai jenis lain yang biasa disebut dengan ikan gabus malas. Ikan gabus malas ini mempunyai harga yang sangat fantastis loh, harga ikan gabus malas ini sekilo berkisar Rp. 200.000 - Rp. 300.000. Hal yang membuat ikan gabus malas atau nama sebenarnya adalah ikan betutu ini adalah dagingnya yang putih dan mempunyai rasa yang lezat.

Ikan gabus malas ini mempunyai tubuh yang kecil namun kepalanya yang besar. Ikan ini mudah sekali ditemukan di indonesia karena banyak yang membudidayakan ikan betutu ini seperti di kawasan waduk cirata. Banyaknya pembudidaya ikan betutu ini bukan hanya karena harganya yang mahal tapi ikan gabus malas ini mudah untuk dirawat dan tidak perlu perawatan khusus.

ikan gabus
ikan gabus malas (betutu)
Itulah beberapa fakta tersembunyi dari ikan gabus ini walaupun ikan ini selalu dianggap biasa-biasa saja namun ikan ini mempunyai banyak sekali manfaat dan juga bisa membuat kamu menjadi lebih sehat lagi. Bagikan halaman ini ke teman-temanmu yang belum mengetahui fakta dari ikan gabus ini yah. Terima Kasih

1 Response to "Beberapa Fakta Ikan Gabus yang Tersembunyi Pada Ikan Gabus"

  1. Ikan gabus memang unik dan memiliki banyak khasiat, terlebih lagi saat ini sudah banyak minyak ikan gabus yang dijual dipasaran yang memudahkan kita untuk mengkonsumsinya dengan cara yang lebih praktis.

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel